SMK Muhamka Siap Laksanakan Pembelajaran Tatap Muka

Oleh : rudiwd    2020-09-06 15:30:00   590
Share :

smkmuhamka.sch.id – Sejumlah sarana dan prasarana pendukung pelaksanaan pembelajaran tatap muka telah disiapkan. SMK Muhammadiyah Kajen (Muhamka) siap melaksanakan pembelajaran tatap muka di era pandemi Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan.

Kepada Media Muhamka, kepala SMK Muhamka Muhammad Rustam Aji menuturkan SMK Muhamka siap laksanakan pembelajaran tatap muka sebagai tindak lanjut edaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kabupaten Pekalongan dan Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Pekalongan tentang pelaksanaan pembelajaran tatap muka di masa pandemic Covid-19. “SMK Muhamka telah menyiapkan segalanya terkait dengan pelaksanaan pembelajaran tatap muka di era pandemic Covid-19 ini. Ini bagian dari respon positif kita terhadap surat edaran Dindikbud dan Dikdasmen yang kita terima Sabtu (5/9) lalu. Penyesuaian durasi belajar disekolah telah ditentukan, tata ruang sarana pembelajaran juga telah dilakukan dan kesiapan personel, dalam hal ini bapak ibu guru karyawan juga telah memahami protokol kesehatan.” Ujarnya.

Kita akan uji coba pembelajaran tatap muka ini selama satu minggu, lanjut Rustam Aji. “Pembelajaran tatap muka akan dimulai Senin (7/9) khusus untuk pembelajaran praktikum kejuruan. Kita akan evaluasi pelaksanaannya dan memperbaiki kekurangannya. Siswa dan orang tua menjadi faktor yang tak kalah penting untuk pelaksanaan pembelajaran tatap muka ini, karena protokol kesehatan juga harus di pahami dan dipatuhi oleh mereka.” Kata Rustam Aji.

“Sosialisasi kepada siswa tentang Standar Operasional Prosedur (SOP) pembelajaran tatap muka telah dilakukan melalui pesan yang dibagikan di Whatsapp grup-grup kelas. Semuanya ini bagian dari ikhtiar kita agar proses pembelajaran tatap muka bisa berjalan dengan baik, dan tentunya selalu berdoa kepada Allah SWT agar kita bisa segera keluar dari masa krisis ini.” Tandasnya. (rwd)