SMK Muhamka Raih Penghargaan dari Kemendikbud dan Astra International Tbk

Oleh : rudy    2018-12-11 10:01:06   560
Share :

smkmuhamka.sch.id – SMK Muhammadiyah Kajen (Muhamka) berhasil meraih penghargaan pada Program Apresiasi SMK Link and Match Industri Unggulan dan Kompeten yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) berkerja sama dengan PT Astra International Tbk.

SMK Muhamka yang merupakan binaan PT Astra Daihatsu Motor berhasil menjadi finalis untuk kategori Otomotif Binaan Grup Astra. Selain SMK Muhamka, finalis lainnya adalah SMK Mitra Industri MM2100 binaan PT Astra Honda Motor dan SMK Tunas Harapan Pati binaan PT TMMIN & Yayasan Toyota Astra. Sementara untuk kategori umum, SMKN 1 Kawali binaan PT Skyline Semesta, SMKN 26 Jakarta binaan PT PLN (Persero) dan SMKN 1 Grati binaan PT Super Unggas Jaya berhasil menjadi finalis.

Kepada para pemenang diberikan hadiah bantuan Pemerintah berupa pengembangan SMK Berbasis Industri dan Keunggulan Wilayah, masing-masing senilai Rp 150 juta. Selain itu, PT. Astra selaku mitra Pemerintah juga memberikan uang tunai dengan total hadiah sebesar Rp90 juta untuk keenam pemenang.

Hadiah diberikan kepada para finalis pada acara Apresiasi SMK Link and Match Industri Unggulan dan Kompeten dan Rembuk Pendidikan Kejuruan SMK 2018 yang dihadiri oleh Menko Perekonomian Indonesia, Darmin Nasution, Deputy Head of Environment and Social Responsibility Division, PT Astra International Tbk Diah Febrianti, Staf Ahli Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI bidang inovasi dan daya saing, Ananto Kusumo Seto, Ph.D. dan Direktur PSMK M. Bakrun yang diselenggarakan di Pullman Hotel Jakarta, Rabu (5/12/18).

Ajang ini mendapatkan antusiasme yang luar biasa dari insan pendidikan SMK Indonesia, dimana diikuti oleh 178 program/ jurusan dari 135 SMK yang bekerjasama menjalin program link & match dengan 151 Industri dari 15 provinsi di Indonesia.

 

SMK Muhamka Telah Menjadi Sekolah Binaan Daihatsu Sejak Tahun 2010

Kepala SMK Muhamka, M. Rustam Aji menyampaikan, SMK Muhamka telah menerapkan program Pintar Bersama Daihatsu (PBD) sejak tahun 2010.

“SMK Muhamka telah menjadi sekolah binaan Daihatsu sejak tahun 2010. Fokusnya ada pada hardskill dan softskill. Pengembangan kurikulum berbasis industri, budaya industri, implementasi 5R (Ringkas, Rapi, Resik, Rawat, Rajin), pendidikan karakter, keterserapan lulusan, pelatihan dan magang bagi siswa dan guru.” jelas Pak AJi.

Alhamdulillah, berkat konsistensi menerapkan Program Pintar Bersama Daihatsu (PBD), SMK Muhamka berhasil raih penghargaan tingkat nasional dari Kemendikbud bekerja sama dengan PT Astra International Tbk Program Apresiasi SMK Link and Match Industri Unggulan dan Kompeten, tambah Aji.

Penghargaan tingkat nasional ini menjadi semangat bagi SMK Muhamka untuk terus memberikan yang terbaik bagi peserta didik dan masyarakat serta membangun pendidikan di wilayah Kabupaten Pekalongan dan sekitarnya, tandas Aji. (rwd)